Ciptakan Pembina Pramuka yang Berkualitas, MAN Kota Cimahi Gelar KMD

Ciptakan Pembina Pramuka yang Berkualitas, MAN Kota Cimahi Gelar KMD
Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kota Cimahi menyelenggarakan program kegiatan Kursus Mahir Dasar (KMD) Pembina Pramuka Se-Kota Cimahi Tahun 2019. Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 14, 15, 21, dan 22 September 2019 selama 4 hari, pada hari Sabtu dan Minggu bertempat di Kampus MAN Kota Cimahi Jalan Kihapit Barat No. 319 Leuwigajah Cimahi Selatan.
Kegiatan KMD selanjutnya dilaksanakan di alam terbuka selama 3 hari pada tanggal 4, 5, 6 Oktober 2019 lokasi di perkemahan Alam Wisata Paku Haji. Kegiatan KMD Pembina Pramuka diikuti dari berbagai pangkalan seperti MAN Kota Cimahi, SMAS Al-Farisy Kota Cimahi, MTsS Pasundan Kota Cimahi, MI Al-Hidayah Kota Cimahi, MIS Al Firdaus Kota Bandung, Alumni MAN Kota Cimahi, SD Plus Nurul Aulia Kota Cimahi, dan Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Barat. Jumlah seluruh peserta yang mengikuti kegiatan KMD sebanyak 55 orang  panitia 7 orang, dan pemateri 10 orang.
Adapun tema yang diusung dalam kegiatan ini adalah “Melalui Kursus Mahir Dasar (KMD) Kita Ciptakan Pembina Pramuka Yang Berkualitas” maksud diselenggarakan KMD ini untuk meningkatkan kemampuan spiritual dan intelektual, keterampilan, dan ketahanan diri yang dilaksanakan melalui metode belajar interaktif dan progresif. Awaludin Hamzah selaku penanggungjawab kegiatan mengatakan “Tujuan dari diselenggarakan KMD Pembina Pramuka adalah membina disiplin pembina pramuka dalam suatu dinamika untuk diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Dan diharapkan juga melalui penyelenggaraan KMD dapat membentuk pembina pramuka dengan kecakapan, yang apabila dikembangkan dapat membangun kesadaran bagi setiap Pembina pramuka terhadap manfaat kepramukaan dan meningkatnya mutu kompetensi yang didasari oleh kecakapan umum dan khusus.” katanya.

Postingan Populer